3 Resep Mie Nyemek yang Gurih dan Nikmat, Cocok Disantap saat Hujan
Daftar Isi
- 1. Resep mie nyemek orisinal
- 2. Resep mie nyemek komplet
- 3. Resep mie instan nyemek
Mie nyemek adalah sebutan untuk bakmidengan kuah yang tidak begitu banyak. Hidangan ini memiliki cita rasa gurih dengan tingkat kepedasan yang dapat disesuaikan selera.
Resep mie nyemek sebenarnya mirip dengan mie kuah. Perbedaannya terletak pada kuahnya yang tidak terlalu banyak dan cenderung lebih kental.
Lihat Juga :![]() |
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jika Anda tertarik membuat hidangan yang satu ini di rumah, simak tiga pilihan resep mie nyemek berikut ini yang dihimpun dari berbagai sumber.
1. Resep mie nyemek orisinal
Sesuai namanya, mie nyemek orisinal adalah mie tanpa banyak tambahan pelengkap. Biasanya hanya berisikan sayur dan telur. Simak resepnya.
Bahan-bahan:
- 2 bungkus kecil mie telur
- 1 butir telur
- 3 batang sawi atau pakcoy
- 1 batang daun bawang, iris tipis
- Saus sambal secukupnya
- Kecap manis secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya
- Lada bubuk secukupnya
- Gula pasir secukupnya
Bumbu halus:
- 2 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- Cabai rawit secukupnya
Cara membuat mie nyemek orisinal:
- Tumis bumbu halus hingga wangi dan matang, lalu tambahkan 1 butir telur dan orak arik hingga telur matang.
- Tambahkan air, masukan mie. Tambahkan saus, kecap, kaldu, lada, gula pasir. Aduk rata.
- Koreksi rasa dan tambahkan irisan daun bawang.
- Hidangkan selagi hangat.
Lihat Juga :![]() |
2. Resep mie nyemek komplet
Mie nyemek komplet ini memiliki isian yang lengkap, mulai dari telur, daging ayam, bakso, hingga hati ampela ayam. Berikut resepnya.
Bahan-bahan:
- 200 gr mie basah
- 2 sdm minyak goreng
- 1 telur ayam, kocok lepas
- 1 hati dan ampela ayam, potong kecil
- 100 gr daging ayam rebus, suwir
- 4 bakso sapi, potong-potong
- 200 cc air
- 100 gr kol, iris kasar
- 1 batang daun bawang, iris tipis
- Garam secukupnya
- Merica secukupnya
- 2 sdm kecap manis
Bumbu halus:
- 2 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 buah kemiri
- Cabai merah, sesuai selera
Cara membuat mie nyemek komplet:
- Tumis bumbu halus hingga harum, masukan telur ayam, potongan hati dan ampela ayam, daging ayam, dan bakso.
- Masukan irisan daun bawang, tambah garam, merica, aduk hingga rata.
- Tambahkan air, masak hingga mendidih. Beri kecap manis dan koreksi rasa.
- Masukan mie dan kol, masak hingga air berkurang dan mengental.
Lihat Juga :![]() |
3. Resep mie instan nyemek
mie instan juga bisa dikreasikan menjadi mie nyemek yang sederhana dan enak ala warung kopi. Simak bahan-bahan dan langkah membuatnya.
Bahan-bahan:
- 1 bungkus mie instan rasa apa saja
- 1 butir telur
- Penyedap rasa
- Kecap
- Saus sambal
- 200 ml air
Bumbu halus:
- Cabai rawit sesuai selera
- 2 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
Cara membuat mie instan nyemek:
- Panaskan minyak goreng, lalu tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga harum, pinggirkan di sisi wajan.
- Ceplok telur lalu kemudian jadikan telur orak-arik. Tambahkan air secukupnya.
- Beri sedikit kecap manis dan saus sambal, lalu bumbui dengan penyedap rasa, cek rasa.
- Masukkan mie instan. Masak hingga mie matang dan air surut.
Itulah tiga resep mie nyemek yang gurih dan nikmat. Selamat mencoba!
(juh)相关文章:
- Ini Sedan Super Mewah dari Hyundai, Grandeur
- Jadikan Rumah Sewa Lokasi Siaran Seks, Model OnlyFans Diboikot Airbnb
- Sampah Malam Tahun Baru Di Jakarta Tembus 174 Ton, Terbanyak Usai Pandemi
- Kabar Baik Soal Pergub Warisan Ahok, Wagub Riza Patria Akhirnya Turun Tangan!
- 英国工业设计研究生院校推荐
- Pelaku Unlock IMEI Sama dengan Mendukung Peredaran Ponsel Ilegal, Hukumannya Sangat Berat
- OJK Blokir 6.400 Rekening Sebagai Upaya Memberantas Judi Online di Indonesia
- Harga Cabai Masih Terasa Pedas, Pedagang Pasar Mengeluh: Dua Jam Ngobrol Nggak Ada yang Belanja
- NeutraDC Perkuat Posisi sebagai AI Enabler dan Penyedia Layanan Data Center Terkemuka
- Waduh! Dalam Sepekan, 5 Besi Penutup Saluran Air Di Jalan S Parman Digondol Maling
相关推荐:
- PNM Peduli Tanam Ribuan Pohon Mangrove dan Terumbu Karang di Kalimantan
- KPK Siap Tindaklanjuti Laporan Ismail Bolong
- Here We Go: Anies Meluncur ke DPP PDIP Siang Ini, Ada Nama Rano Karno Juga
- Ridwan Kamil akan Temui Cak Imin Pasca Resmi Diusung PKB untuk Pilgub Jakarta 2024
- TOK! Agus Gumiwang Resmi Menjadi Plt. Ketua Umum Partai Golkar
- Bali Sambut 6,3 Juta Turis Asing Sepanjang 2024
- Cara Cek Letak Tanggal Ijazah S1 untuk CPNS 2024, Pelamar Wajib Tahu!
- Sampah Malam Tahun Baru Di Jakarta Tembus 174 Ton, Terbanyak Usai Pandemi
- 3 Resep Minuman dan Jus Detoks untuk Usir Perut Buncit
- HUT RI, Anies Baswedan Malah Bilang Masyarakat Harus Bayar Budi kepada Negara, Begini Katanya!
- Bos BEI Angkat Bicara Soal Wacana Perubahan Jam Perdagangan
- PIS Perluas Pasar ke
- 5 Zodiak Paling Sial di Tahun 2024, Berat dan Penuh Tantangan
- 2025年英国大学风景园林专业排名
- Buatan Lokal, Jaket 'Top Gan' Ganjar
- 英国艺术史专业排名,哪些学校不可错过?
- 2025年景观设计世界院校排名
- Prabowo: Program Makan Bergizi Gratis Digagas Bukan untuk Cari Popularitas
- Fenomena Mahasiswa Bunuh Diri, Mendikti Saintek Satryo Tanggapi dengan Hati
- Banyak Turis Langgar Izin Tinggal, Thailand Lebih 'Galak' soal Paspor